
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyampaikan pesan setelah Timnas Indonesia kalah dari China dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Qingdao, Selasa (15/10).
Harapan meraih tiga poin pupus. Target menang atas China berakhir dengan kekalahan tipis. Kendati demikian peluang melangkah ke Piala Dunia 2026 belum lepas.
Erick Thohir menyampaikan pesan agar senantiasa berada di belakang Timnas Indonesia, kendati hasil yang didamba tak terwujud.
Tak cuma itu, Erick juga memastikan bakal melakukan penilaian dari performa Timnas Indonesia.
“Sepulang mereka dari China saya akan mengadakan evaluasi,” sebut Erick dalam pesan singkat tersebut.
Beragam komentar menyambut unggahan Erick. Mayoritas mengomentari pertandingan dan performa Tim Merah Putih.
Laga melawan China semula dicanangkan sebagai arena meraih poin penuh. Alih-alih membawa kemenangan, Rizky Ridho dan kawan-kawan kalah setelah berjuang sambil berteteskan peluh.
Target menempati peringkat empat besar masih belum jauh dari jangkauan lantaran Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat kelima dengan tiga poin, namun ancaman muncul lantaran China yang menjadi juru kunci grup juga memiliki poin yang sama dengan Indonesia dan hanya kalah selisih gol.
Impian menuju Piala Dunia 2026 bisa kembali gagal tercapai seperti pada edisi sebelumnya, tetapi masih ada enam pertandingan untuk memastikan hasil akhir selengkapnya.