BRI Liga 1: Malut United Amankan 3 Poin di Kandang Dewa United

Malut United meraih kemenangan penting dengan mencuri tiga poin di markas Dewa United dalam pertandingan BRI Liga 1 yang berlangsung di Stadion Pakansari Bogor. Kemenangan ini menjadi langkah signifikan bagi Malut United dalam upaya mereka untuk bisa bersaing di 4 besar klasemen BRI Liga 1 musim 2024/2025.
Dewa United yang harus bermain di Stadion Pakansari,Bogor tidak menjadi masalah.Anak asuh Jan Olde itu tetap bermain dengan tempo yang kencang dan mendominasi pertandingan.Dewa United berkali-kali mengancam gawang Malut United yang dikawal oleh dos Santos.Top Skor sementara BRI Liga 1,Alex Martin yang tidak diturunkan pelatih Jan Olde memang cukup kesulitan untuk membuat gol.
Striker timnas Indonesia,Egy Maulana Vikry memberikan kejutan untuk tim tamu di ujung babak pertama menit ke-43 usai melakukan gol solo run yang berhasil mengocek 3 pemain belakang Malut United dan menceploskan gol pertama untuk tim Dewa United pada laga sore ini.
Memasuki babak kedua,Dewa United masih bermain dengan tempo yang sama seperti dibabak pertama yang selalu merepotkan lini pertahanan Malut United. Pelatih tim yang berjuluk Laskar Kie Raha,Imran Nahumarury segera merespon perlawanan atas tuan rumah Dewa United.
Kontra strategi Imran Nahumarury pun berhasil dijalan anak asuh nya di atas lapangan, benar saja pada menit ke-63 sayap lincah timnas Indonesia Yakob Sayuri berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.Yakob mencetak gol lewat kemelut didepan gawang dari Dewa United dan mengecoh Sony Steven lewat sepakan Yakob Sayuri.
Gol balasan dari Malut United,sontak membuat Jan Olde terkejut dan juga terlihat beberapa memberikan instruksi dari pinggir lapangan.Namun petaka datang pada menit ke-76,anak asuh Imran Nahumarury itu berhasil membalikkan keadaan menjadi 1-2 untuk keunggulan tim tamu Malut United.
Meneses menjadi pembeda pada pertandingan sore ini usai mencetak gol,yang dimana gol pemain berkebangsaan Spanyol itu menjadi gol penentu kemenangan Laskar Kie Raha atas Dewa United yang berlangsung di Stadion Pakansari Bogor.Dengan tambahan 3 poin Malut United berhasil naik ke posisi ke-4 dan menggusur Persija Jakarta dengan 50 poin dari 30 pertandingan.
Dewa United yang saat ini ada di posisi ke-2 klasemen BRI Liga 1 gagal mengejar Persib Bandung yang ada di puncak klasemen,Persib yang baru besok akan bermain kini sudah mengemas 61 poin dari 29 pertandingan sementara itu,Dewa United mengumpulkan 53 poin dari 30 pertandingan,tentu selisih poin yang sangat jauh untuk mengejar posisi puncak klasemen BRI Liga 1 musim 2024/2025.