Menang Atas Persik Kediri,Persija Tetap Bersaing di Papan Atas BRI Liga 1

Persija Jakarta menunjukkan performa yang mengesankan dengan kembali ke posisi keempat klasemen BRI Liga 1 usai bertandang ke Stadion Soepriadi,Blitar. Ondrej Kudela cetak gol satu-satunya lewat tendangan 12 pas saat pertandingan masih berjalan 3 menit.
Sebelumnya,Persija Jakarta mengalami masa-masa sulit 3 laga sebelum nya Persija selalu hanya berhasil menahan imbang Persebaya 1-1 saat bermain di hadapan Jak Mania yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno,Senayan Jakarta. Dua pertandingan lainnya saat berhadapan dengan Arema Malang,Persija digasak 3-1 dan bertandang ke tim Jawa Timur lainnya Madura United juga berakhir kalah dengan skor tipis 1-0.
Anak asuh Carlos Pena itu kembali naik ke posisi 4 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan mengumpulkan 47 poin dari 29 pertandingan.Rizky Ridho dkk masih berambisi untuk bisa masuk ke zona 3 besaar mengingat selisih poin Persija dengan Persebaya yang ada di posisi ke-3 hanya terpaut 2 poin,tentu pertandingan kemarin bisa dijadikan momentum kebangkitan Persija dan come back nya Persija usai beberapa pertandingan tidak mampu menang.
Disisi tuan rumah,Persik Kediri turun 1 tangga ke posisi 12 dengan mengemas 39 poin usai sebelumnya Persita berhasil menang dan naik satu strip ke posisi 11 klasemen BRI Liga 1.Persik Kediri juga dalam 3 match terakhirnya tidak pernah menang dan di hajar habis-habisan Persib Bandung ydengan skor 4-1 di Stadion Gelora Bandyng Lautan Api Bandung.
Persaingan di papan atas memang begitu dinantikan,Persib Bandung,Dewa United,dan juga Persebaya Surabaya.Untuk itu ketua umum Jak Mania,bung Diki Sumarnoe terus memberikan suntikan semangat kepada jajaran official tim Persija Jakarta agar bisa merangsak ke posisi 3 besar meskipun management sudah mengatakan target musim ini hanya finish di 4 besar.
Di sisi lain, para pesaing di papan atas juga menunjukkan performa yang solid, menjadikan persaingan semakin ketat. Tim-tim seperti Persib Bandung dan Dewa United tetap berada di jalur juara, dua tim yang berada di posisi 1 dan 2 itu kini hanya berjarak 8 poin dan persaingan untuk meraih gelar juara BRI Liga 1 musim 2024/2025 ini masih terbuka untuk kedua tim mengingat musim ini masih menyisahkan 5 pertandingan.
Para penggemar Persija berharap tim kesayangan mereka dapat mempertahankan momentum ini dan terus meraih hasil positif di sisa laga. Apalagi untuk pertandingan selanjutnya Persija akan kedatangan tamunya dari Sumatera,Semen Padang yang kini masih berjuang di zona degradasi pasti memasang target untuk bisa meraih poin dikandang Macan Kemayoran itu.Sementara itu,Persik Kediri akan bertandang ke Gelora Bangkalan Stadion dalam lanjutan BRI Liga 1 pada pekan ke-30 pada tanggal 28 April mendatang.